Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Monitor Gaming Terbaik ASUS ROG SWIFT PG279Q

Asus Rog Swift PG279Q adalah monitor gaming berukuran 27 inci. Memiliki panel layar IPS, tampilan dengan resolusi WQHD sehingga keseluruhan gambar yang ditampilkan akan terlihat super, mengusung teknologi G-Sync, ditambah lagi sebagai monitor  pertama di dunia dengan kemampuan refresh rate sampai dengan 165 Hz.

Bagi Para Gamers

Jika anda lebih dari sekedar gamers 'biasa', maka monitor dari seri produk Asus Republic of Gamers mungkin sudah familiar dengan anda. Di tahun lalu, monitor dengan display G-Sync yang mengejutkan pasaran adalah ROG SWIFT PG278Q, yang juga merupakan layar pertama yang mendukung resolusi 2560x1440 pada 144Hz.


ASUS ROG SWIFT PG279Q
ASUS ROG SWIFT PG279Q


Asus menggunakan AUOptronics pada panel AHVA dengan ukuran 27 inci dan berjalan pada resolusi QHD.

Refresh asli adalah 144Hz, namun dengan pilihan overclock yang dimasukkan pada OSD yang memungkinkan untuk menaikkan refresh rate menjadi 165Hz melalui DisplayPort. Setiap layar telah melalui serangkaian pengujian yang ketat sebelum meninggalkan pabrik. Sehingga bisa dipastikan setiap monitor ini memiliki seperti apa yang ditawarkan pada calon pembeli.

Apa itu AHVA?

AHVA adalah variasi dari teknologi IPS yang menawarkan performa off-axis yang superior. Ini bukanlah teknologi super-hight contrast atau AMVA seperti yang dimiliki oleh Philips BDM4065UC dan BenQ XR3501. Teknologi AHVA adalah layar IPS dengan tampilan sudut pandang yang lebih baik serta memiliki keunggulan lainnya yang diasosiasikan dengan teknologi yang diterapkan.

Pada panel 165Hz, akan ditambah pula dengan teknologi NVidia-Gsync refresh rate, pengurangan blur dengan ULMB, GamePlus, pengaturan mode image gaming, serta hot-key untuk mengubah framerates.

Didesain dengan package yang menawan, monitor ini memiliki semuanya yang diperlukan seperti tampilan layar IPS yang memukau, refresh rate yang sangat cepat sampai 165 Hz.

Fitur Kunci


  • Manufaktur :  ASUS
  • Display 27in, 2,560 x 1,440 
  • IPS LCD panel
  • Sampai dengan 165Hz refresh rate
  • Waktu respons 4ms 
  • Video Input : Input 1 x HDMI, 1 x DisplayPort 
  • G-Sync
  • Harga 817 USD

Spesifikasi


  • Tipe panel & Backlight : AHVA / W-LED, edge array
  • Ukuran layar & Aspect Ratio: 27in / 16:9
  • Resolusi maksimal : 2560x1440
  • Native Color Depth & Gamut : 8-bit / sRGB
  • Brightness: 350cd/m2
  • Speakers: 2 x 2w
  • Audio: 3.5mm headphone output
  • USB: v3.0 - 1 x up, 2 x down
  • Konsumsi daya: 90w max, .5w standby
  • Dimensi panel WxHxD w/base : 24.4 x 21.8 x 9.4in, 620 x 553 x 238mm
  • Ketebalan panel: 2.6in / 66mm
  • Ukuran bezel.3-.5in / 8-12mm
  • Berat: 15.4lbs / 7kg
Setting yang diperlukan untuk para gamers, tampilan 1440p terlihat mantap, serta tampilan antar muka yang intuitif.

Beberapa kalibrasi atau pengaturan mungkin diperlukan untuk memperoleh kualitas gambar terbaik. Terdapat 3 mode pengoperasian yang mungkin pada monitor ini, yaitu Normal, G-Sync dan ULMB. Masing-masing memiliki karakteristik unik tersendiri dan memerlukan pengaturan tertentu agar dapat berfungsi dengan tepat.

Harga monitor ini masih terbilang mahal.

Terdapat alasan mengapa monitor ASUS PG279Q, ROG line yang difokuskan untuk para gamers begitu mahal. Karena ini merupakan monitor gaming terbaik yang dapat anda beli saat ini. 

Post a Comment for "Monitor Gaming Terbaik ASUS ROG SWIFT PG279Q"